Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cafe Truntung Teduh Bogor: Harga Menu & Info Terbaru

Cafe Truntung Teduh Bogor...

sebuah kota yang dikenal dengan sebutan kota hujan ini selalu menarik untuk ditelusuri, betul kan?

baru-baru ini viral di media sosial sebuah cafe sekaligus tempat wisata dan healing dengan bertema alam yang cukup menarik perhatian.

benar!

namanya truntung teduh yang baru saja launching pada bulan Februari tahun ini.

cafe truntung teduh bogor

menariknya, walaupun disebut sebagai sebuah cafe. nyatanya tempat ini bukanlah sebuah cafe biasa loh.

berbagai spot instagramable bisa kamu temukan dan menu-menu nikmat juga akan kamu dapatkan.

gimana menarik bukan?

yuk simak ulasan cafe viral di bogor terbaru ini.

Suasana Truntung Teduh Bogor

bukan sebuah hal baru lagi jika akhir-akhir banyak sekali cafe-cafe baru bermunculan dengan mengusung berbagai konsep.

tentunya semakin banyak pilihan buat kalian yang ingin sekedar jalan-jalan atau healing di akhir pekan.

seperti truntung teduh ini yang mengusung konsep Tropical dengan sajian rasa makanan khas rumahan.

dimana kalian akan dibuat takjub dengan viewnya yang masih asri yang dipadukan dengan segarnya udara khas pegunungan.

menariknya, cafe ini juga memiliki aliran sungai serta kolam renang loh, menarik bukan?

selain itu berbagai spot selfie menarik siap memanjakan kamu ketika berada disini.

cafenya sendiri berada di daerah Sukaraja, Bogor dan memiliki akses yang mulus dan mudah ditemukan.

kali pertama kalian tiba disini akan langsung disambut dengan bangunan 3 lantai yang masing-masing lantainya bisa kalian akses.

oh iya, sayangnya untuk area parkirnya tidak begitu luas.

namun, kalian tidak perlu khawatir karena ada petugas parkir yang siap siaga mengatur parkir kendaraan supaya bisa muat banyak.

truntung teduh cafe bogor ini bisa dikatakan cukup luas dengan beberapa area yang tersebar diberbagai tempat. 

namun secara garis besar areanya dibagi menjadi 2 yaitu area atas dan area bawah.

Area Atas

truntung teduh cafe

pertama kalian tiba akan berada di area atas yaitu sebuah bangunan bertingkat lengkap dengan tempat-tempat duduk cafe.

menariknya di pintu masuk, kalian akan menemukan sebuah icon dari cafe ini yaitu berupa mobil truntung (pick up) tua berwarna merah.

mungkin mobil inilah yang menjadi dasar dari nama cafe truntunf teduh bogor yah.

di lantai pertama terdapat mushola kemudian di lantai kedua terdapat meja kasir dimana kamu bisa memesan dan langsung bayar pesanan disini.

disediakan tempat-tempat duduk tinggi ala bar disekitar meja kasir ini.

namun, yang paling menarik perhatian yaitu sitting area di lantai 3 dimana space nya lebih luas serta memiliki lebih banyak tempat duduk.

di lantai 3 ini biasanya kerap diadakan acara Live Music serta cukup nyaman digunakan untuk duduk-duduk sembari melihat area sekitar.

Area Bawah

truntung teduh cafe

bisa dikatakan inilah area favorit pengujunjung dengan catatan apabila tidak hujan.

karena selain tempatnya lebih luas kalian juga akan dibuat betah dengan suasananya yang hijau serta memiliki suara aliran sungai yang menenangkan.

disini kalian akan menemukan berbagai tempat duduk mulai dari Bean Bag, tempat duduk ala taman berwarna putih hingga Gazebo.

saya sendiri paling suka dengan area gazebonya karena langsung berada di tepi aliran sungai, jadi kalian bisa bersantai menikmati menu sembari memandangi aliran sungai.

oh iya, rencananya jika truntung teduh cafe ini sudah beroperasi penuh.

area gazebo ini akan dibuka khusus sebagai area gorengan, jadi kalian tidak perlu memesan ke atas bisa langsung dari sini.

Area Kolam Renang

truntung teduh cafe bogor

buat kalian yang datang bersama anak-anak bisa juga mencoba berenang di kolam renang yang sudah disediakan.

untuk bisa berenang disini kalian cukup membayar Rp 20.000/ orang saja.

atau bisa juga dengan membeli makanan atau minuman dengan minimum order yaitu Rp 250.000 nanti akan mendapatkan gratis 3 tiket kolam renang.

menariknya tepat disamping kolam terdapat jembatan gantung unik dari kayu yang bisa kalian gunakan untuk berfoto.

tenang saja jembatan gantungnya cukup aman untuk dilewati.

bagaimana tertarik untuk datang ke cafe truntung teduh bogor ini?

namun, saran dari kami jika ingin lebih nyaman sebaiknya hindari datang di hari libur atau akhir pekan dan datang di pagi hari.

karena tempatnya masih cukup sepi dan sangat nyaman untuk digunakan bersantai.

Cafe Truntung Teduh Menu

cafe truntung teduh ini mengusung konsep makanan khas rumahan, jadi pastinya kalian akan menemukan makanan-makanan ala rumahan yang menggugah selera.

untuk makananya sendiri dijamin fresh dan harganya cukup terjangkau.

adapun detail menunya bisa kalian simak dibawah ini.

Main Course

  • Cumi sambal ijo 12.8K
  • Ayam serundeng 15.8K
  • Ayam blackpepper 15.8K
  • Telur Balado 8.8K
  • Mie goreng 7.8K
  • Perkedel kentang 5.8K
  • Cah buncir 6K
  • Sambal Ikan Cakalang 12K
  • Ikan Kembung Kuning 12K
  • Ayam penyet sambal ijo 22K
  • Ayam kecap 12K
  • Teri balado kacang 12K
  • Plecing kangkung 12K
  • Capcay 8K
Gorengan
  • Tempe mendoan 5K
  • Tahu isi 6K
  • Bakwan sayur 3K
  • Bakwan jagung 3K
  • Tempe goreng 3K
  • Perkedel kentang 5K
Snack
  • Pisang goreng 4K
  • Risol ragout 5K
  • Tape goreng 3K
  • Combro 3K
  • Panada 4K
  • Donut Kampung 3.5K
Coffee
  • Kopsu truntung 20K
  • Kopsu teduh 28K
  • Black coffee 18K
  • Cappucino 28K
  • Latte 30K
  • Xtra Shoot 6.8K
Tea
  • Lemon tea 13K
  • Peach tea 13K
  • Mango tea 13K
  • Leci tea 13K
  • Black tea 8.8K
Others
  • Mango juice 13.8K
  • Orange juice 13.8K
  • Chocolate 24K
  • Bintang 28K
  • Mineral water 3K
itulah menu yang ada di cafe truntung teduh bogor, tertarik mencoba?

Fasilitas dan Jam Buka

walaupun cafe baru nyatanya truntung teduh bogor sudah dilengkapi dengan berbagai fasilitas mumpuni yang akan memberikan kenyamanan pada pengunjung.

cafe truntung teduh

adapun fasilitas yang disediakan antara lain.
  • Area Parkir
  • Area Indoor
  • Area Outdoor
  • Bean BagGazebo
  • Live Music
  • Spot Foto
  • Kolam Renang
  • Mushola
  • WIFI
  • dan sebagainya.
kemudian buat kamu yang berencana ini kesini bisa sesuaikan dengan jam operasionalnya yaitu setiap hari dari mulai pukul 09.00 - 21.00 WIB.

namun, sekali lagi waktu terbaik untuk datang yaitu di pagi hari dan hindari hari libur atau weekend supaya kamu lebih merasa nyaman.

Lokasi Cafe Truntung Teduh Bogor


truntung teduh berlokasi di Jl. Cibedug Girang No.67A, Sukaraja, Kec. Sukaraja, Kabupaten Bogor, Jawa Barat 16710.

letaknya cukup dekat dengan pusat kota Bogor yaitu kurang lebih 7KM saja.

untuk akses jalanya cukup mulus dan rutenya bisa kalian dapatkan di google maps.

untuk mencarinya di maps bisa kalian ketik "cafe truntung teduh" nanti akan diarahkan ke lokasi tepatnya.

jika kalian dari arah Jakarta bisa turun di pintu tol Bogor selatan atau Summarecon Bogor dan dari pintu tol tersebut kurang lebih 850M.

dari pintu tol kalian akan menemukan bundaran dan belok kiri ke arah Jalan Cibedug nanti kalian akan sampai dilokasi.

demikianlah informasi mengenai cafe truntung teduh bogor dan sampai jumpa di tempat menarik berikutnya.



Widi Suseno
Widi Suseno Seseorang yang menyukai dunia pariwisata di Indonesia dan menghabiskan waktunya untuk menulis

Posting Komentar untuk "Cafe Truntung Teduh Bogor: Harga Menu & Info Terbaru"